Cara Daftar Rekening Jenius

Simak Cara Daftar Rekening Jenius dengan Mudah dan Persyaratannya

Sekarang, kalian bisa melakukan berbagai macam aktivitas transaksi dengan mudah dan praktis berkat banyaknya aplikasi online yang menawarkan dan menyediakan layanan transaksi online. Dengan melakukan transaksi secara online, segala transaksi yang dilakukan bisa diselesaikan hanya melalui smartphone saja. Selain itu, kalian tidak perlu repot lagi membawa banyak uang tunai atau cash kemana-mana. Contohnya melalui Jenius.

Nah, pada kesempatan ini kami bermaksud untuk memberikan kalian sedikit penjelasan tentang Simak Cara Daftar Rekening Jenius dengan Mudah dan Persyaratannya yang didalamnya terdapat beberapa informasi terkait tentang cara daftar jenius dengan mudah lengkap beserta dengan persyaratan pembukaan rekeningnya. Tanpa berpanjang lebar, mari silahkan simak informasi lebih lengkapnya di bawah ini.

Cara Daftar Jenius dengan Mudah

Jenius adalah salah satu jenis tabungan yang dimiliki oleh PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN). Tabungan jenius, bisa digunakan secara online melalui aplikasi digital yang memudahkan kalian dalam melakukan berbagai aktivitas transaksi dengan cepat dan praktis.

Bila kalian berminat untuk memiliki tabungan jenius ini, kalian bisa dengan mudah mendaftarkan diri kalian secara online melalui smartphone kalian. Simaklah langkah-langkahnya di bawah ini.

  1. Pertama, kalian harus mengunduh dan menginstal aplikasi Jenius di smartphone kalian di Playstore atau Appstore;
  2. Lalu, kalian bisa langsung melakukan registrasi atau pendaftaran secara online pada aplikasi Jenius tersebut dengan memasukkan nomor telepon dan e-mail yang aktif dan valid;
  3. Kemudian, lanjutkan dengan melampirkan beberapa penting yang diminta, seperti e-KTP, selfie dengan e-KTP dan foto tanda tangan serta lakukan pengisian informasi data diri yang diminta;
  4. Selanjutnya, masukkan nama unik untuk $Cashtag akun Jenius kalian. Nama unik $Cashtag ini merupakan pengganti dari nomor rekening untuk tabungan Jenius kalian;
  5. Jika sudah, lanjutkan dengan memasukkan nama lengkap kalian yang nantinya akan dicetak pada kartu debit Jenius kalian;
  6. Setelah itu, buat password dan pin pengaman untuk menjaga kerahasiaan tabungan Jenius kalian.

Sampai di sini proses pendaftaran tabungan Jeniusnya sudah selesai. Namun, untuk bisa menggunakannya kalian perlu melakukan aktivasi terlebih dahulu. Proses aktivasinya bisa kalian lakukan melalui dua cara, yaitu dengan melakukan video call atau datang langsung ke kantor cabang BTPN terdekat.

Persyaratan Pembukaan Rekening Jenius

Jika tadi kalian sudah mengetahui bagaimana caranya untuk daftar Jenius dengan mudah dan praktis melalui smartphone, maka kalian juga perlu mengetahui apa-apa saja persyaratan yang harus dipenuhi dan dilengkapi untuk pembukaan rekening Jenius. Untuk informasi lebih lanjutnya, mari simaklah persyaratannya di bawah ini.

  1. Persyaratan pertama dan utama yang harus kalian penuhi dan lengkapi adalah memiliki e-KTP, yang mana merupakan salah satu persyaratan paling umum setiap kali kalian ingin membuka rekening Bank;
  2. Selanjutnya, kalian perlu menyiapkan tanda tangan digital yang bisa kalian buat dengan memfotokan tanda tangan kalian di selembar kertas;
  3. Kalian juga harus memiliki nomor telepon dan alamat e-mail yang aktif dan valid;
  4. Sebagai tambahan, kalian juga akan diminta untuk melampirkan NPWP milik kalian. Hal ini diperuntukkan bagi kalian yang memiliki NPWP, sementara bagi kalian yang tidak memiliki NPWP, kalian boleh melewatkannya saja.

Bagaimana? Persyaratan yang dibutuhkan untuk pembukaan rekening Jenius cukup mudah dan sederhana, bukan? Kalian hanya perlu menyiapkan beberapa hal saja, maka kalian sudah bisa mendaftar dan membuat tabungan rekening Jenius dengan mudah dan praktis secara online melalui smartphone. Untuk kartu debit nya sendiri nanti akan dikirimkan ke alamat yang sudah kalian masukkan ketika mendaftar. Dengan begitu, kalian bisa menghemat waktu, tenaga dan uang karena tidak perlu repot-repot keluar rumah.

Itulah artikel Simak Cara Daftar Rekening Jenius dengan Mudah dan Persyaratannya yang sudah dirangkum oleh tim BDN. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan mengedukasi kalian tentang cara daftar jenius dengan mudah lengkap beserta dengan persyaratan pembukaan rekeningnya. Jangan sungkan untuk membagikan artikel ini lewat sosial media atau manapun agar dapat lebih bermanfaat lagi tentunya.