Learning Management System Bawa Kemajuan di Dunia Pendidikan

BDN.ID, Jakarta – Perkembangan digital saat ini melaju pesat. Berbagai sektor pun terkena dampak kemajuan ini. Tidak terkecuali di sektor pendidikan yang kini sudah mulai menerapkan digitalisasi dalam kesehariannya. Alhasil, kini para pelajar bisa mendapatkan berbagai pembelajaran dimana saja melalui sebuah teknologi yang dinamakan Learning Management System. Hal ini tentu saja menarik untuk dibahas. Apalagi, di masa pandemi saat ini Learning Management System memang sangat diandalkan. Sebelum membahas lebih jauh terkait manfaat dari Learning Management System, mari kita bedah terlebih dahulu apa itu Learning Management System.

Apa itu Learning Management System atau yang dikenal juga dengan LMS? Learning Management System adalah sebuah teknologi yang dibangun dan dikembangkan khusus untuk memanagement sistem pembelajaran berbasis online seperti proses pendaftaran, proses pembayaran, distribusi materi pembelajaran, bahkan kini dikembangkan dengan adanya kolaborasi antara guru dan siswa yang bisa dilakukan secara online melakukan perangkat komputer. 

Learning Management System kini tidak hanya dipakai oleh bidang pendidikan saja, melainkan sudah mulai diterapkan oleh beberapa perusahaan. Contoh konkritnya adalah ketika perusahaan ingin menyimpan atau memproses catatan penilaian kinerja karyawannya. Tentu saja hal ini sangat bermanfaat dalam memantau perkembangan karyawan demi majunya perusahaan. Tidak hanya itu, sistem ini juga dapat mempermudah perusahaan jika ingin mengangkat jabatan karyawannya. Karena kualitas kinerja karyawan bisa dilihat dengan mudah melalui Learning Management System.

Di saat pandemi corona yang menimpa Indonesia saat ini. Learning Management System sangat diperlukan. Bahkan pemerintah pun sudah mulai memanfaatkan beberapa aplikasi Learning Management System agar kegiatan mengajar masih bisa dilakukan dari rumah masing-masing. Bahkan, Direktoran Jenderal Pendidikan Tinggi pun bekerjsama dengan beberapa perusahaan IT raksasa seperti Microsoft, Amazon, dan Huawei untuk mendukung penyelenggaraan pembelajaran online dengan memanfaatkan teknologi Learning Management System.

Ada beberapa kemajuan yang dibawa oleh adanya teknolgoi Learning Management System. Antara lain:

Learning Management System Memudahkan Dalam Distribusi Materi Pembelajaran

Salah satu manfaat yang paling terasa dengan adanya teknologi Learning Management System adalah proses distribusi materi pembelajaran yang jauh lebih cepat. Kini, para pelajar bisa lebih mudah untuk mendapatkan berabagai materi pelatihan, latihan soal, dan materi pembelajaran lainnya melalui e-book yang telah di upload oleh tenaga pelajar. Tidak sampai disitu, teknologi Learning Management System bahkan kini sudah bisa menjalankan ujian secara online. 

Learning Management System Membuat Proses Belajar jadi Lebih Fleksibel

Teknologi yang digunakan oleh Learning Management System biasanya berbasis cloud computing. Alhasil, sistem ini memungkinkan para pelajar untuk mengakses materi pelajaran melalui berbagai cara. Bisa melalui perangkat PC, laptop, tablet, atau bahkan smartphone. Ya, sebab sistem berbasis cloud ini hanya mengandalkan koneksi internet saja. 

Learning Management System Memudahkan Pemantauan Kemajuan Belajar

Seperti yang telah kami bahas sebelumnya, penggunaan Learning Management System dapat membantu memudahkan para pendidik untuk memantau perkembangan pembelajaran para muridnya. Beberapa point yang bisa dipantau seperti tingkat kehadiran, durasi belajar serta frekuensinya, bahkan pendidik bisa melakukan penilaian jauh lebih dalam melalui ujian online. Dengan begitu, para pengajar bisa mendapatkan nilai yang didapatkan oleh para muridnya secara cepat.

Sebenarnya ada banyak sekali manfaat yang diberikan oleh Learning Management System. Terutama untuk membawa kemajuan dunia pendidikan saat ini. Well, semoga artikel kami kali ini dapat bermanfaat ya!